Tabalong (26/6) – Mempererat jalinan tali silaturrahim dengan kepolisian resort Tabalong, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Tabalong gelar pertemuan dengan Satuan Intelkam Polres setempat.
Ketua DPD LDII Kabupaten Tabalong, Hipni Rosadi diterima langsung oleh Kepala Satuan (Kasat) Intelkam Polres Tabalong AKP Tatang Suryawan, didampingi Kanit Sosbud Intelkam Polres Tabalong Aipda Jayadi SH, bertempat di ruang kerjanya pada Senin (26/6).
Hipni Rosadi menjelaskan kunjungannya tersebut memang ingin mempererat tali silaturahim antara DPD LDII Kabupaten Tabalong dengan aparat kepolisian yang selama ini sudah terjalin bagus.
“Terlebih kepengurusan DPD LDII Tabalong periode 2023-2028 baru saja dilantik oleh Ketua DPW LDII Kalsel,” ujarnya.
Pihaknya juga memberikan data tentang kepengurusan LDII yang baru yang bertujuan saling mengenal antara LDII dengan Polres Tabalong khususnya di Bagian Intel Polres Tabalong. (Hrs)

Ketua LDII-nya koq yg pakai topi?😅😅🤣