Hulu Sungai Tengah (18/6) – Ratusan warga LDII Hulu Sungai Tengah (HST) khusuk menjalankan ibadah sholat Idul Adha di Halaman Masjid Roudhotul Jannah desa Haur Gading kecamatan Batang Alai Utara.
Diatas hamparan rumput hijau beralaskan terpal warna biru jamaah sholat idul adha seksama mendengarkan dewan penasehat DPD LDII HST memberikan petuah dan nasehatnya pada Senin (17/6).
Setelah selesai menjalankan ibadah sholat idul adha semua jamaah menikmati menu sarapan yang sudah disipakan panitia.
Dua ekor sapi dan dua ekor kambing sudah menanti untuk dikurbankan hari itu, warga LDII HST pun melanjutkan kegiatannya pagi itu dengan menyembelih hewan kurban.
Saat kaum prianya sibuk merobohkan hewan kurban dan menyembelihnya, Ibu-ibunya terlihat sibuk meracik bumbu untuk memasak sebagian daging kurban yang akan mereka sajikan.
Mereka melakukan setiap tahap penyembelihan dengan rukun dan kompak, tidak ada yang berpangku tangan semuanya bergerak hingga empat ekor hewan kurban menjadi potongan daging dan tulang yang terbungkus rapi dan siap dibagikan.
Ketua DPD LDII HST, Romli mengatakan kegiatan pada saat idul adha seperti ini rutin mereka lakukan setiap tahun.
“Alhamdulillah tahun ini kita juga bisa menjalankakn ibadah kurban dengan menyembelih empat ekor hewan kurban” jelasnya.
Setelah semua prosesi penyembelihan selesai dilakukan dilanjutkan dengan berbagi daging kurban ke masyarakat sekitar.
“Ada 250 an bungkus daging yang kita bisa bagikan tahun ini kepada masyarakat sekitar” jelasnya lagi.
Ia berharap ibadah kurban ini selalu bisa membawa kebaikan seluas luasnya di masyarakat. (rol)