Tabalong (20/3) – Meraih Lima Sukses Ramadhan, adalah sebuah upaya untuk mencapai surga Allah, di antaranya adalah dengan memperbanyak membaca al-Qur’an, sebab orang yang banyak membaca al-Qur’an salah satu dari orang yang dirindukan oleh surga.
Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) sekaligus ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tabalong KH Akhmad Surkati S.Ag M.Si, saat memberikan tausyiah di hadapan ribuan warga Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Tabalong.
Dijelaskannya ada 4 golongan yang dirindukan oleh surga, diantaranya orang yang banyak membaca Al-Qur’an, sebab orang yang banyak membaca al-Qur’an membuktikan konsisten dalam ibadah kepada Allah.
“salah satu dari 4 golongan yang dirindukan surga adalah orang yang banyak membaca al-Qur’an, sebab dengan banyak membaca al-Qur’an membuktikan dia konsisten dalam ibadah,” ujarnya di Masjid Baitul Mukhlisin RT 8 Desa Padang Panjang, Tanta Tabalong, pada Minggu (19/3).
“Semua lima sukses Ramadhan yakni sukses puasa, sukses sholat tarawih, sukses tadarus al-Qur’an, I’tikaf dan lailatul qadar, zakat fitrah jalan untuk menuju surga, untuk itu mari kita sukseskan, khususnya di Ramadhan yang insya Allah akan kita jumpai beberapa hari mendatang,” terang KH. A Surkati.
Sementara itu, Ketua Dewan Pembina DPD LDII Kabupaten Tabalong Ustadz KH Suprianto S.AP, menjelaskan kegiatan pengajian umum yang digelar hari itu dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H,
“kegiatan hari ini menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H, dengan mengambil tema ‘ Marhaban Ya Ramadhan, Mewujudkan Ketakwaan Paripurna, melalui 5 Sukses Ramadhan, yakni sukses puasa, sukses sholat tarawih, sukses tadarus al-Qur’an i’tikaf dan lailatul qodar dan sukses zakat fitrah,” ujarnya saat membuka pengajian.
Ia berharap selama bulan suci ramadhan tahun ini seluruh warga LDII dapat mencapai target lima sukses ramadhan tersebut.
“Itu semua untuk mencapai ketaqwaan yang paripurna bagi umat Islam selama Ramadhan” pungkasnya (ros)
