Tabalong (21/8) – Berbagai cara dilakukan untuk mewujudkan keluarga yang harmonis, seperti dengan mengedepankan komunikasi yang baik, serta berkegiatan bersama.
Hal ini yang mengilhami keluarga besar PAC LDII Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak menggelar kegiatan wisata keluarga bahagia yang diikuti oleh 150 peserta.

Pembina PAC LDII Desa Maburai, Suyatno berharap kegiatan wisata keluarga bahagia ini dapat menjadi momentum untuk menjaga kerukunan dan kekompakan antar warga LDII Maburai sekaligus mempererat tali silaturahim.
“Kita lihat semua sudah kompak, sudah rukun, semoga kerukunan dan kekompakkan ini bisa tetap dijaga sampai nanti kembali kerumah masing-masing,” ujar Suyatno.
Para peserta terdiri dari beragam usia. Mulai dari usia balita, anak, remaja, dewasa, hingga lansia. Mereka berkumpul bersama keluarga, bercengkrama sambil menikmati indahnya pemandangan alam yang disuguhkan di objek wisata Taman Menanti pada Minggu (20/8).
“Alhamdulillah semuanya bisa senang bisa melepas capek, penat. Refreshing ini dilakukan supaya semuanya bisa kumpul bersama keluarga dan terwujud keluarga yang Sakinah mawadah warohmah” jelas Suyatno lagi.
Wisata keluarga menjadi agenda rutin bagi LDII Desa Maburai, waktu pelaksanaannya berdasarkan hasil musyawarah pengurus (rel)
